TAFSIR EKONOMI
Secara garis besar, dimensi ajaran Islam terdiri dari tiga. Sebagian ahli menyebutnya dengan trilogi ajaran ilahi yang terdiri dari iman, islam, dan ihsan. Pokok-pokok ajaran tersebut disarikan dari sebuah hadis Rasul yang diriwayatkan dari Bukhari- Muslim, yang memuat rukun islam, rukun iman dan ihsan (akhlak). Dengan kata lain, dapat disimpulkan bahwa garis besar agama Islam terdiri dari akidah, syari’ah, dan akhlak.
Akidah yang berarti ikatan, kepercayaan, dan keyakinan telah di sistematisasikan ke dalam apa yang disebut dengan rukun iman (arkan al iman), yang memuat kepercayaan (keimanan): iman kepada Allah, iman kepada Malaikat, iman kepada Kitab-kitab, iman kepada Rasul, iman kepada hari Qiamat dan iman kepada Qadar.
Syari’ah yang semula berarti jalan, memuat satu sistem norma Ilahi yang mengatur hubungan manusia dengan Tuhannya, manusia dengan manusia dan manusia dengan alam. Pada garis besarnya aturanaturan tersebut dikelompokkan pada dua bahagian yaitu Ibadah dan Mua’malah. Ibadah yang dimaksud di sini adalah tata aturan Ilahi yang mengatur hubungan ritual langsung antara hamba (makhluk) dengan Tuhannya, yang tata caranya telah ditentukan secara rinci sebagaimana yang terdapat dalam Alquran dan al- Hadis. Ibadah dalam pengertian ini tersimpul dalam rukun Islam (arkan al- Islam) yaitu, Syahadat, Sholat, Zakat, Puasa dan Haji.
Other Books From - Pendidikan
Other Books By - Dr. Drs. Abd. Aziz,B.A.,M.Ag, Muhammad Alkabir,S.Pd
No Books Available!
Back